Selasa, 31 Agustus 2010

Peta Informasi Jalan Raya Utama Pulau Jawa

Salah satu produk Badan Koordinasi Survey dan Pemetaan Nasional adalah Peta Informasi Jalan Raya Utama Pulau Jawa. Berikut beberapa informasi pendukung menghadapi mudik lebaran nanti..


Nomor Telepon Penting:

POS KOORDINASI PUSAT DITJEN HUBDAT, DEPHUB
(021) 348-32001, 348-34445
(021) 345-8051
Fax. (021) 348-34447
www.hubdat.go.id
SMS CENTER 0813 800 68000

DITJEN BINA MARGA, DEP. PU
(021) 739-5725
www.pu.go.id

DITLANTAS POLRI
(021) 799-4515, 798-9702
www.info-mudik.com
www.info-lantas.com
www.ditlantas-jbr.com

POS KOORDINASI DAERAH
Provinsi DKI Jakarta
(021) 345-5624, 384-9194, 380-3302
Fax. (021) 384-8687, 384-3381
Provinsi Jawa Barat - Bandung
(022) 727-1657 Fax. (022) 720-3163
Provinsi Banten - Serang
(0254) 282-428 Fax. (0254) 282-428
Provinsi Jawa Tengah - Semarang
(024) 760-7184 Fax. (024) 760-2952
Provinsi D.I. Yogyakarta
(0274) 485-405 Fax. (0274) 487-335
Provinsi Jawa Timur - Surabaya
(031) 812-433 Fax. (031) 829-2433
Provinsi Bali - Denpasar
(0361) 224-436, 227-730
Fax. (0361) 222-436

INFORMASI JALAN TOL
Tol JABOTABEK
(021) 801-1735, 800-7736
0-800-182-1997
Tol PURBALEUNYI
(022) 202-1666
Tol PALIKANCI - Cirebon
(0231) 484-268 ext. 103
Tol SEMARANG
(024) 760-7777
Tol Surabaya - Gempol
(031) 562-4444

JASA RAHARJA (Kantor Pusat)
(021) 520-3454, 522-0289, 522-7802
Website: www.jasaraharja.co.id
Wilayah DKI Jakarta
(021) 691-2555, 691-2556
Tlp. bebas pulsa : 0-800-1-3334-64
Fax: (021) 676-571
Wilayah Jawa Barat
(022) 731-2482, 731-2476, 731-2478
Telp. bebas pulsa: 0-800-3334-64
Fax: (022) 731-2480
Wilayah Jawa Tengah
(024) 546-140, 558-089
Fax: (024) 543-841
Wilayah D.I. Yogyakarta
(0274) 562-531 Fax: (0274) 63735
Wilayah Jawa Timur
(031) 567-5102, 576-8186
Tlp. bebas pulsa: 0-800-3334-64
Fax: (031) 568-1693
Wilayah Bali
(0361) 235-120 Fax: (0361) 28771

R.R.I. Jakarta
(021) 386-2375, 386-6712, 386-6713

Tips Mudik 2008

Yang namanya 'tips', biasanya singkat, kalau perlu hanya kata-kata kunci dan kalimat-kalimat inti saja. Lha kalau berlumur kata, artikel itu namanya. Tapi sah-sah saja sebuah artikel yang memuat kata 'tips' sebagai judulnya. Senyampang masih agak jauh saatnya, yuk kita simak sejenak Tips Mudik 2008.

Tips Mudik 18/09/2008

beritaATPM.com Mudik atau pulang ke kampung halaman saat lebaran merupakan ritual menyenangkan bagi umat muslim di tanah air khususnya yang berdomisili di Jakarta. Saat mudik, banyak yang menggunakan kendaraan pribadi agar seluruh anggota keluarga plus oleh-oleh dapat diangkut untuk sanak famili di sana. Selain dianggap lebih memudahkan ketimbang harus berdesakan di angkutan umum (bus, kereta api, kapal laut dan pesawat), cara ini dinilai mampu meningkatkan gengsi dan harga diri. Plus bukan rahasia lagi apabila mudik dengan kendaraan pribadi dijadikan sebagian orang sebagai bukti kesuksesan hidup si pemilik kendaraan di perantauan.

Di balik keceriaan mudik, tentu Anda harus memastikan mobil dalam keadaan fit untuk menempuh jarak ratusan km selama berjam-jam. Berikut tips mudik agar liburan lebaran tahun ini menjadi lebih aman dan nyaman:

Cek Kondisi Kendaraan Sedini Mungkin

Pastikan sebelum melakukan perjalanan mudik, kondisi kendaraan Anda sudah layak pakai untuk perjalanan jauh. Yang terpenting pilih bengkel resmi atau bengkel kepercayaan Anda agar pemeriksaan kondisi kendaraan benar-benar dilakukan secara maksimal.

Pemeriksaan sebaiknya dilakukan secara detail dan menyeluruh. Pertama dapat Anda lakukan pemeriksaan pada mesin. Cek oli mulai dari mesin, power steering dan juga transmisi. Jangan lupa lakukan pula pengecekan filter oli, filter udara, air aki, wiper, air radiator dan sistem kelistrikan. Tak lupa, periksa bagian fan belt dari kemungkinan getas, aus dan kelenturannya, segera lakukan penggantian apabila kondisinya sudah mulai tidak baik. Apabila Anda melakukan penggantian part, gunakan part resmi atau asli keluaran ATPM. Memang original part memiliki harga yang lebih tinggi namun memiliki jaminan kekuatan pakai yang maksimal.

Kedua dan seterusnya, cek kondisi ban dan juga rem. Ganti segera ban apabila sudah botak atau tak layak pakai. Cek pula tekanan angin pada ban, pastikan sesuai dengan tekanan yang dianjurkan. Pastikan sistem pengereman kendaraan Anda bekerja maksimal.

Akhiri pengecekan kendaraan Anda dengan memastikan fitur-fitur pendukung berkendara dapat bekerja dengan baik. Seperti contohnya semua lampu-lampu yang ada pada kendaraan, klakson, AC dan audio. Apabila semua fitur dapat bekerja dengan baik tentunya dapat memaksimalkan keselamatan dan kenyamanan Anda dan seluruh penumpang.

Siapkan Perlengkapan (tools kit) Perjalanan

Tak kalah penting adalah peralatan pendukung (tools kit) plus senter. Tools memang wajib ada di dalam mobil, namun karena dalam kondisi mudik bawalah kunci-kunci yang biasa digunakan untuk beberapa keperluan. Ini terkait sisi kepraktisan dan penghematan tempat, agar kenyamanan selama mudik terjaga dengan baik. Untuk itu, cukup bawa kunci ring dan pas 10, 12, 14, 17 dan kunci roda, serta tak lupa dongkrak.

Jika ingin lebih komplit dan aman, bawalah aksesoris pendukung lainnya, seperti cairan penutup kebocoran ban, peralatan tubles, serta kompresor mini yang dapat ditenagai melalui option lighter.

Selain itu anda musti menyediakan tali darurat untuk menggandeng kendaraan Anda bila terjadi mogok menuju bengkel atau pom bensin terdekat. Tali penarik haruslah terbuat dari bahan nilon, karena dengan alat ini hentakan yang terjadi akan lebih lembut dibandingkan dengan tali penarik yang terbuat dari serat kawat (baja). Kekuatannya pun mampu menarik beban hingga 5 ton. Dan untuk memudahkan penggunaannya, pada ujung tali dilengkapi pengait.

Sediakan Bagasi Tambahan

Saat mudik, mobil diibaratkan sebagai kendaraan perang menuju medan pertempuran. Kabin dan bagasi pun disesaki berbagai macam barang bawaan hingga oleh-oleh untuk sanak famili. Jika anggota keluarga yang ikut cukup banyak, belum tentu seluruhnya dapat tertampung, Untuk itu, Anda dapat memanfaatkan atap mobil dengan memasang carrier system, seperti roof rack atau roof box.

Pada umumnya, roof box terbuat dari bahan plastik khusus yang ringan namun kuat. Dirancang untuk mudah dibongkar pasang, desainnya pun tergolong cukup aerodinamis dan disertai dengan penutup yang bisa dikunci. Baik roof box maupun roof rack memiliki kapasitas muat yang cukup besar untuk menampung seluruh barang bawaan Anda. Biasanya kapasitas muatnya mampu mengangkut di kisaran berat antara 50 100 kg.

Namun yang harus diperhatikan adalah kemampuan maksimal dari kendaraan Anda sendiri. Jika kendaraan yang Anda miliki adalah sedan ada baiknya tidak melebihi dari 50 kg, sebab atap jenis mobil ini didesain untuk beban tidak lebih dari 75 kg. Sedangkan jenis SUV yang telah memiliki roof rail, memang telah dirancang untuk menahan beban sekitar 100 kg.

Sediakan Peralatan Komunikasi di Mobil Anda

Teknologi komunikasi melalui operator terbilang cukup membantu di saat keadaan darurat. Selain murah dan cepat, kondisi genting di jalan dapat diantisipasi segera. Apalagi sekarang telah tersedia aksesoris tambahan seperti wireless atau ear phone agar konsentrasi dalam mengemudi terus terjaga. Ingatlah peraturan lalu-lintas untuk tidak menggunakan telepon selular selama mengemudi.

Biasanya setiap operator komunikasi menyediakan layanan mudik kepada seluruh pelanggannya berupa nomor akses. Melalui nomor akses tersebut, para pelanggan dapat menggunakan fasilitas yang ada antara lain lokasi pos ATPM, SPBU, bengkel dan rest area terdekat.

Sediakan Selalu Makanan dan Minuman Ringan

Untuk yang satu ini kadangkala Anda sering melupakannya. Bekal makanan ringan dan minuman dingin tidak dapat dipungkiri cukup membantu selama perjalanan. Keistimewaannya adalah selain waktu tempuh semakin cepat diprediksi, dengan membawa perbekalan secukupnya membuat Anda tidak perlu menepikan kendaraan.

Jaga Kondisi Anda Sebelum dan Saat Melakukan Perjalanan Jauh

Sebelum melakukan perjalanan jauh seperti mudik, ada baiknya Anda menjaga kondisi badan. Hal ini untuk mengantisipasi kejadian-kejadian yang tidak diinginkan saat di jalan. Kendala ngantuk, jenuh dan lelah sering dialami pengemudi. Untuk itu, jika Anda sebagai pengemudi sebaiknya beristirahatlah secukupnya di malam hari. Hal ini bertujuan untuk meminimalisir keadaan-keadaan di atas, selebihnya tetaplah berkonsentrasi melihat kondisi jalan yang ditempuh.

Patuhilah Peraturan Lalu-lintas

beritaATPM.com akan selalu menghimbau Anda untuk terus mentaati peraturan lalu-lintas. Gunakan selalu sabuk pengaman serta patuhi rambu-rambu lalu-lintas. Juga tetaplah bersabar saat terjadi kemacetan, plus jaga jarak dengan kendaraan lain. Yang terpenting adalah bawalah selalu surat-surat kendaraan, seperti STNK dan SIM. [BA]

Senin, 30 Agustus 2010

http://www.tempointeraktif.com/hg/kabar_lebaran_10/2010/08/31/brk,20100831-275239,id.html

http://www.tempointeraktif.com/hg/kabar_lebaran_10/2010/08/31/brk,20100831-275239,id.html

Arus Mudik-Balik, Dishubkominfo Siapkan Rest Area

Arus Mudik-Balik, Dishubkominfo Siapkan Rest Area

Otak Kanan dan Otak Kiri

Bicara otak kanan dan otak kiri, tentunya akan selalu menarik. Bukan karena enak di telinga saja kiranya, tapi karena membahas otak, untuk membahasnya pun serasa perlu memeras otak. Marjam S .Budhisetiawan dari The National University of Singapore menuliskan bahan ajarnya dalam sebuah paper, antara lain:

Setiap belahan otak (kiri atau kanan) mempunyai fungsi yang berbeda. Belahan otak kiri berhubungan dengan logika, analisa, bahasa, rangkaian (sequence) dan matematika. Jadi belahan otak kiri berespons terhadap masukan-masukan di mana dibutuhkan kemampuan mengupas/meninjau (critiquing), menyatakan (declaring), menganalisa, menjelaskan, berdiskusi dan memutuskan (judging). Belahan otak kanan berkaitan dengan ritme, kreativitas, warna, imajinasi dan dimensi. Jadi belahan otak kanan berfungsi kalau manusia menggambar, menunjuk, memeragakan, bermain, berolahraga, bernyanyi, dan aktivitas motorik lainnya. Sebenarnya kedua belahan otak kiri dan kanan sama penting dan sama kuatnya. Mereka saling melengkapi satu dengan yang lain.

Sementara itu seorang peneliti bernama Roger Sperry menemukan bahwa otak manusia terdiri dari dua hemisfer (bagian), yaitu otak kanan dan otak kiri yang mempunyai fungsi yang berbeda. Atas jasanya ini ia mendapat hadiah Nobel pada tahun 1981. Selain itu dia juga menemukan bahwa pada saat otak kanan sedang bekerja maka otak kiri cenderung lebih tenang, demikian pula sebaliknya.

Otak kanan berfungsi dalam hal persamaan, khayalan, kreativitas, bentuk atau ruang, emosi, musik dan warna. Daya ingat otak kanan bersifat panjang (long term memory). Bila terjadi kerusakan otak kanan misalnya pada penyakit stroke atau tumor otak, maka fungsi otak yang terganggu adalah kemampuan visual dan emosi misalnya.

Otak kiri berfungsi dalam hal perbedaan, angka, urutan, tulisan, bahasa, hitungan dan logika. Daya ingat otak kiri bersifat jangka pendek (short term memory). Bila terjadi kerusakan pada otak kiri maka akan terjadi gangguan dalam hal fungsi berbicara, berbahasa dan matematika.

Walaupun keduanya mempunyai fungsi yang berbeda, tetapi setiap individu mempunyai kecenderungan untuk mengunakan salah satu belahan yang dominan dalam menyelesaikan masalah hidup dan pekerjaan. Setiap belahan otak saling mendominasi dalam aktivitas namun keduanya terlibat dalam hampir semua proses pemikiran.

Perbedaan teori fungsi otak kanan dan otak kiri telah populer sejak tahun 1960. (sumber: Hilary's Blog)

Selasa, 24 Agustus 2010

24 Agustus

Salah satu tanggal yang banyak diingat insan pertelevisian adalah tanggal 24 Agustus setiap tahunnya. Di tanggal tersebut TVRI, RCTI dan SCTV merayakan hari jadinya. Salah satu program acara bernama Cek & Ricek, demikian halnya. [:p]